Wednesday, October 3, 2018

Pep Guardiola: Sejarah Manchester City Belum Besar


Berita Bola - Manchester City benar-benar dibuat menderita pada dua matchday awal Liga Champions musim ini. Mereka memulainya dengan kekalahan dari Olympique Lyon dan dipaksa menang susah-payah oleh Hoffenheim.

Padahal City dipandang sebagai satu dari lima favorti juara Liga Champions musim ini. Namun pandangan berbeda justru diberikan oleh manajernya sendiri, Pep Guardiola, yang menilai tim asuhannya wajar mendapat kesulitan lebih.

Pep berpendapat bahwa sejarah The Citizens belumlah besar layaknya Liverpool, AC Milan, atau Juventus. Dia bahkan menyebut babak perempat-final Liga Champions sudah jadi pencapaian yang besar untuk Sergio Aguero cs.

"Tim ini sangat kuat, sangat bagus. Saya paham, saya sudah mengatakan pada para pemain bahwa duel melawan Lyon bakal sulit. Kami tidak memiliki sejarah di belakang kami," ujar Pep kepada Berita Bola.

"Bagi saya adalah mengejutkan jika orang-orang menyebut City bakal menang [di Liga Champions]. Saya mengapresiasinya, terima kasih, tapi itu tidaklah benar. Kami [bersama Hoffenheim] ada di level yang sama, selangkah di belakang sejarah Liverpool, tim-tim Spanyol, AC Milan, Juventus. Itulah yang saya percayai."

"Kami memiliki satu [pengalaman] di semi-final [Liga Champions] dan satu di perempat-final. Selangkah demi selangkah, rendah hati, dan terus menganalisis lawan. Kami berjuang untuk bisa sampai ke perempat-final, itu akan jadi pencapaian yang besar untuk City," pungkasnya.

No comments:

Post a Comment