Friday, November 17, 2023
Erling Haaland Jadikan Cristiano Ronaldo Pencetak Gol Panutan
berita bola - Haaland menyebutkan Ronaldo mampu melakukan gerakan kecil untuk memperdayai pemain belakang lawan.
Ujung tombak Manchester City Erling Haaland menjadi salah satu penyerang tersubur dalam dua tahun terakhir, dan mengungkapkan dirinya banyak belajar dari cara Cristiano Ronaldo dalam urusan mencetak gol.
Haaland menjadi salah satu pencetak gol tersubur pada 2023. Ia telah melesakkan 46 gol untuk City dan Norwegia. Ronaldo menyamainya ketika menyumbang gol untuk Portugal saat menaklukkan Liechtenstein. Sedangkan Harry Kane masih di posisi teratas dengan 47 gol.
Haaland mengutarakan, ketajamannya dalam urusan menjebol gawang lawan diperoleh setelah ia mempelajari cara bermain Ronaldo. Berawal sebagai penggiring bola yang yahud, Ronaldo berubah mejadi pemain haus gol.
Pergerakan Ronaldo di kotak penalti mendapat perhatian Haaland. Pemain berusia 23 tahun ini mengungkapkan, dari sejumlah striker tajam di dunia sepakbola, pengaruh Ronaldo paling besar kepada dirinya.
Dalam wawancaranya dengan stasiun televisi Norwegia TV2, Haaland ditanya apakah Ronaldo atau ada pemain lain yang menjadi inspirasinya, dan dijawab: “Dia yang paling utama.”
“Bagaimana dia bergerak, dan bagaimana dia berhasil mengembangkan permainannya. Anda ingat ketika dia bermain di Manchester United, dan tahun-tahun pertama di Real Madrid. Dia menjadi lebih sebagai striker di Real Madrid.”
“Sungguh luar biasa, tak hanya berhasil, tapi juga bagaimana dia mencetak gol. Itu adalah pergerakan kecil di dalam kotak penalti, dan mampu menipu pemain bertahan.”
“Saya ingat selalu menonton Cristiano Ronaldo. Pergerakannya di dalam kotak penalti adalah dia biasa melakukan dua atau tiga gerakan sebelum masuk ke ruang yang dia inginkan. Ini semacam duel dalam situasi itu dengan bek tengah.”
“Penting untuk mengatur waktunya dengan sempurna, dan posisinya harus bagus. Jika Anda tidak mendapatkan umpan silang yang bagus, Anda tidak akan bisa mencetak gol dengan kepala Anda.”
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment