Thursday, August 23, 2018

Robben: Tinggalkan Madrid untuk Bayern Keputusan Terbaik dalam Karierku


Berita Bola - Arjen Robben segera memasuki musim ke-10 di Bayern Munich. Nyaman di Bayern, Robben mengaku tidak menyesal dan telah membuat keputusan terbaik dengan meninggalkan Real Madrid pada saat itu.

Winger asal belanda arjen Robben gabung Madrid pada 2007 dari Chelsea. Pemain berpaspor Belanda itu kemudian berseragam Los Blancos selama dua musim.

pada saat berseragam bersama Madrid, Robben sebenarnya dapat kesempatan main cukup banyak. Ia tercatat tampil sebanyak 50 kali di semua kompetisi selama dua musim dan memenangi satu gelar La Liga.

Namun Robben kemudian hengkang ke Bayern pada musim panas 2009. Sampai saat ini, Robben yang akan segera menginjak usia 35 tahun itu masih betah.

Arjen Robben pun mengenang perjalanan kariernya sejak debut bersama klub Belanda, Groningen, pada 2000. Ia kemudian menyebut meninggalkan Madrid dan bergabung bersama Bayern adalah keputusan terbaik dalam kariernya.

"saya selalu realistis dan sadar bahwa dalam dunia sepakbola terus berkembang dan berubah mengikuti era zaman ini. Karierku bisa saja berbeda," ujar Robben seperti dilansir oleh Berita Bola.

"roben memulai debutnya pertama kali di Groningen, aku menghabiskan dua tahun di PSV. Itu adalah suatu langkah besar untukku karena pada saat itu saya harus meninggalkan rumah di usia 18 tahun."

"saat saya pertama kali berkarier ke luar negeri saya masi berusia 20 tahun .klub pertama kali saya berkarier di luar negeri adalah chelsea. roben bersama chelsea selama 3 musim Setelah itu pindah ke madrid selama dua tahun, kemudian aku membuat keputusan untuk ke Bayern."

"Awalnya aku merasa skeptis, aku tidak tahu apakah itu keputusan yang tepat. Tapi sekarang aku bisa katakan itu adalah keputusan terbaik dalam karierku," simpulnya.

No comments:

Post a Comment