Thursday, March 16, 2023

Mengapa Manchester United Dijuluki Setan Merah?


 berita bola - Manchester United sudah lama mendapat julukan “Sertan Merah”, namun dari mana itu berasal?

Manchester United paling sering dikenal sebagai "Setan Merah", sekali pun mereka telah menggunakan banyak julukan lain sepanjang sejarah klub.

Sampai saat ini julukan Setan Merah itu tetap melekat, dan penyematan itu terbilang menarik karena tim Manchester satu ini tidak selalu dikaitkan dengan hal tersebut.

Sekarang Goal coba mengulik dari mana United mengadopsi julukan itu, dan bagaimana itu berakhir sebagai logo resmi klub.

Alasan Manchester United Dijuluki "Setan Merah"

Manchester United sebenarnya dikenal sebagai "The Heathens" pada masa-masa awal berdirinya klub, ketika mereka didirikan pada 1878. Saat itu, mereka pertama kali dikenal sebagai "Newton Heath Football Club".

Mereka baru mengganti nama menjadi Manchester United pada 1902 sebagai bagian dari perubahan, sedangkan nama "United" adalah umum waktu itu.

Pada 1945, ketika Sir Matt Busby yang legendaris mengambil alih klub, dia memperkenalkan banyak pemain muda ke tim utama yang lantas membuat pers menjuluki mereka dengan istilah "The Busby Babes".

Baca Juga Permainan Game Slot Online

Namun, setelah tragedi Bencana Udara Munich pada 1958, yang merenggut 23 nyawa, delapan di antaranya adalah pemain - Geoff Bent, Roger Byrne, Eddie Colman, Duncan Edwards, Mark Jones, David Pegg, Tommy Taylor dan Billy Whelan - julukan "The Busby Babes" tersebut dianggap tidak lagi pantas dan kemudian dipensiunkan.

Matt Busby lantas mencari nama panggilan baru untuk klubnya, dan mendapat inspirasi dari tim rugby Inggris Salford yang sempat melakukan tur Prancis pada 1930-an.

Seragam tim rugby itu didominasi warna merah, dengan pers Prancis mencap mereka sebagai "Les Diables Rouges" - yang diterjemahkan menjadi "Setan Merah".

Busby menyukai julukan itu, dengan ia merasa bahwa sebutan “Setan” alih-alih "Babes" terdengar lebih menakutkan, dan klubnya secara resmi mulai menerapkan logo Setan ke dalam majalah “matchday programme” dan syal di hari pertandingan.

Logo klub secara resmi didesain ulang pada 1970, sebagaimana ciri khas setan dengan garpu rumput kini menjadi identik dengan tim.

Sementara maskot resmi Manchester United adalah Fred the Red, yang merupakan representasi dari Setan Merah. Dia sendiri memakai jersey No. 55.

No comments:

Post a Comment