Sunday, July 2, 2023
Cesc Fabregas Resmi Pensiun Dari Sepakbola, Klub Milik Djarum Group Jadi Tim Terakhirnya
berita bola - Cesc Fabregas mengumumkan gantung sepatu setelah menjalani karir istimewa bersama Arsenal, Barcelona, Chelsea dan terakhir membela Como.
APA YANG TERJADI? Fabregas mengumumkan bahwa ia akan pensiun dari lapangan hijau dan akan pindah ke kepelatihan bersama Como, klub Serie B yang ia bela musim lalu. Dia akan menjadi pelatih untuk tim B dan tim akademi klub menurut Daily Telegraph.
GAMBARAN LEBIH BESAR: Fabregas menikmati karir yang impresif, menjadi juara Piala FA bersama Arsenal dan kemudian menjuarai La Liga Spanyol, Copa del Rey dan Piala Dunia Antarklub di Barcelona, plus dua gelar Liga Primer Inggris bersama Chelsea. Ia juga sukses mengangkat trofi Piala Dunia dan Euro bersama timnas Spanyol.
APA YANG DIKATAKAN?: Melalui Twitter, Fabregas mengatakan: "Dengan kesedihan yang sangat besar bahwa sudah waktunya buat saya untuk gantung sepatu.
"Dari hari-hari pertama saya di Barca, Arsenal, Barca lagi, Chelsea, Monaco dan Como, saya akan mengenang semuanya.
"Dari menjuarai Piala Dunia, Euro, hingga memenangkan semua di Inggris dan Spanyol dan nyaris semua trofi Eropa, ini adalah perjalanan yang tidak akan saya lupakan.
"Semua yang pernah membantu saya, rekan setim saya, pelatih, direktur, presiden, pemilik klub, fans dan agen. Kepada seluruh keluarga saya, dari orang tua saya dan saudari saya hingga istri dan anak-anak. Saya menghargai nasihat, arahan dan bimbingan kalian. Untuk lawan yang berusaha menjatuhkan saya, terima kasih membuat saya lebih kuat.
"Semua ini sudah lebih dari cukup dengan semua kenangan indah dan teman-teman yang saya dapatkan dalam perjalanan saya. Saya juga telah belajar 3 bahasa dan menjadi lebih berbelas kasih dan lebih bijaksana dalam perjalanan saya. Saya menjalani pengalaman yang tidak pernah terpikirkan oleh saya dalam sejuta tahun."
APA BERIKUTNYA? Fabregas akan berharap untuk mendapatkan pengalaman melatih di Como sebelum menjadi pelatih kepala secara layak.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment