Tuesday, October 13, 2020

“Sekarang Saya Adalah Goku” - Eks Manchester City & Barcelona B Joan Roman Umumkan Pergantian Nama


 berita bola - Winger asal Spanyol itu mengumumkan pergantian nama tersebut di media sosialnya dan meminta oarng-orang untuk menghargai keputusannya.

Mantan winger muda Manchester City Joan Roman telah mengubah namanya menjadi Goku, karakter utama dari serial manga dan anime Jepang terkenal yakni Dragon Ball.

Pemain berusia 27 tahun itu, yang saat ini bermain untuk klub divisi dua Polandia Miedz Legnica, telah menambahkan nama barunya ke profil media sosialnya dan meminta orang-orang untuk "menghormati" keputusannya.

Ia mengatakan bahwa nama tersebut lebih mencerminkan kepribadian dan pandangan hidupnya

"Saya berterima kasih kepada Joan atas apa yang telah saya lalui, untuk semua hal positif yang dia tinggalkan buat saya, tetapi sekarang saya adalah Goku," tulisnya di Instagram.

“Saya hanya meminta untuk dihargai, seperti yang ditunjukkan banyak orang kepada saya. Selalu bergerak, selalu maju.”

Adapun Dragon Ball adalah salah satu waralaba media Jepang paling sukses sepanjang masa, dengan seri manganya terjual di lebih dari 40 negara dan serial anime-nya disiarkan di lebih dari 80 negara sejak awal 1980-an.

Anime itu menceritakan kisah Goku dari masa kanak-kanak hingga dewasa, saat ia berlatih seni bela diri dan menjelajahi dunia untuk mencari tujuh bola ajaib yang dikenal sebagai Dragon Ball (Bola Naga).

“Saya memilih nama ini karena merasa saya mengidentifikasi diri dengan apa yang diwakilinya bagi saya: ketekunan, empati, perkembangan dalam menghadapi rintangan, rendah hati dan positif,” tambahnya.

Roman berada di musim keduanya di Miedz Legnica setelah menjalani periode singkat dengan tim Yunani Panetolikos musim lalu. Dia telah membuat awal yang mengesankan untuk musim baru, dengan tiga gol dan tiga assist dalam lima penampilan pertamanya.

Dia memulai karir mudanya dengan tim lokal Santes Creus di Catalunya sebelum bergabung dengan akademi Espanyol dan Manchester City.

Sang winger kemudian kembali ke Spanyol bersama Barcelona B saat berusia 19 tahun pada 2012, membuat 70 penampilan untuk klub selama tiga musim, dan sempat dipinjamkan ke Villarreal.

Dia lantas pergi ke klub Portugal Braga pada 2015 dan memiliki karier nomaden sejak itu, termasuk dipinjamkan ke Nacional dan Slask Wroclaw serta tinggal selama setahun di AEL Limassol sebelum mengamankan transfer ke Miedz Legnica pada awal 2019.

No comments:

Post a Comment