Tuesday, October 27, 2020
Laporan Pertandingan: Burnley 0-1 Tottenham Hotspur
berita bola - Bintang Korea Selatan tersebut menjadi pahlawan kemenangan untuk Tottenham Hotspur ketika bertandang ke markas Burnley di Turf Moor.
Tottenham Hotspur patut berterima kasih kepada bintang Korea Selatan Son Heung-Min yang mencetak gol semata wayang ketika melawan Burnley, Selasa (27/10) dini hari WIB tadi.
Dalam lanjutan Liga Primer Inggris yang digelar di Turf Moor semalam, tim tuan rumah memiliki catatan buruk lantaran mereka mendapati laju tidak pernah menang di kandang sendiri dari lima pertandingan terakhirnya di liga (imbang sekali dan kalah empat kali), bahkan takluk dua kali di dua partai terakhir.
Sementara itu, Spurs arahan Jose Mourinho memiliki pertahanan yang buruk di partai tandang. Opta mencatat, mereka hanya meraih dua clean sheets dari 28 pertandingan tandang terakhirnya di Liga Primer, masing-masing terjadi musim lalu dalam hasil imbang 0-0 melawan klub yang akhirnya terdegradasi yakni Bournemouth dan Watford.
Adapun di partai semalam, permainan keras langsung ditunjukkan Burnley dan salah satu pemainnya, Josh Brownhill mendapatkan kartu kuning dari wasit di detik ke63. Itu adalah kartu kuning tercepat di kasta tertinggi Inggris sejak Scott McTominay melawan Newcastle United pada Desember 2019 (24 detik).
Meski begitu, peluang pertama didapatkan Spurs memanfaatkan sapuan yang tak bersih dari kiper Nick Pope. Bola yang ia tendang justru mengarah ke Son, namun pergerakannya langsung ditutup cepat oleh Matthew Lowton, yang kemudian terbebas dari hukuman kartu.
Burnley mengancam tak lama berselang. Melalui kapten Ashley Westwood, sepakannya dari luar kotak penalti mengarah tepat ke kiper Hugo Lloris dan mudah saja untuk diamankan. Kesempatan lain datang lagi untuk tim tuan rumah, tapi upaya ‘cut inside’ yang dilakukan winger Johann Gudmundsson belum terlalu membahayakan Lloris yang di pertandingan ini tampil cukup sigap.
Tekanan demi tekanan dilancarkan Burnley sampai babak kedua. Mereka bahkan nyaris mendapatkan gol andai sundulan James Tarkowski memanfaatkan sepak pojok Westwood tidak ditangkis oleh Harry Kane di garis gawang.
Spurs pada akhirnya mampu keluar dari tekanan dan mengemas gol semata wayang lewat sundulan Son di menit ke-76. Bermula dari sepak pojok yang dilepas Erik Lamela, umpan winger Argentina itu diteruskan Kane dengan kepalanya dan disambut balik oleh Son untuk menjadi gol.
Kini Kane dan Son telah bekerja sama untuk 29 gol yang tercipta di Liga Primer. Catatan itu hanya kalah dari duo Chelsea yakni Didier Drogba dan Frank Lampard (36 gol).
Lebih dari itu, Kane sekarang sudah terlibat dalam terciptanya 13 gol di liga musim ini, melebihi pemain lain di enam pertandingan yang telah dimainkan (lima gol, delapan assists).
Menyusul kemenangan ini, Spurs untuk sementara menempati urutan kelima dengan koleksi 11 poin, sedangkan Burnley tak beranjak dari posisi ke-18 lantaran baru meraih satu angka.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment