Tuesday, October 6, 2020

Kasus Juventus-Napoli, FIGC: Yang Salah Harus Dihukum

berita bola - Napoli kemungkinan akan menerima hukuman kekalahan WO dari Juventus setelah tidak menghadiri laga di Allianz Stadium.

Belum ada keputusan resmi mengenai status pertandingan Serie A antara Juventus dan Napoli yang batal digelar pada Senin (5/10) dini hari WIB.

Kedua tim sejatinya saling bertemu dalam laga pekan ketiga musim 2020/21 ini, namun pertandingan harus dibatalkan setelah Napoli memutuskan untuk tidak datang ke Allianz Stadium.

Napoli mengklaim bahwa mereka tidak mendapat izin dari otoritas kesehatan (ASL) kota Naples untuk bertandang ke Turin setelah dua pemain mereka, Piotr Zielinski dan Elif Elmas terbukti positif COVID-19.

Namun, menurut sejumlah laporan yang beredar di Italia menyatakan bahwa tidak ada larangan konkret terhadap skuad Napoli untuk bepergian, melainkan hanya meminta agar kedua pemain tersebut tetap tinggal di Naples untuk menjalani isolasi.

Napoli juga kabarnya meminta agar pertandingan tersebut ditunda, akan tetapi Juventus sebagai tuan rumah menegaskan tetap mengikuti protokol yang ditetapkan oleh Serie A dan Federasi Sepakbola Italia (FIGC) dengan tetap datang ke stadion untuk menjalankan laga yang ternyata tetap tidak dihadiri oleh Partenopei.

FIGC dan Serie A sendiri mengacu pada protokol UEFA, yakni sebuah pertandingan akan terus dimainkan sesuai jadwal apabila tim masih memiliki sedikitnya 13 pemain yang termasuk satu kiper. Dalam kasus ini, Napoli tidak memenuhi persyaratan untuk meminta adanya penjadwalan ulang.

Gabriele Gravina selaku presiden FIGC mengatakan bahwa protokolnya sudah jelas dan jika ada yang melakukan pelanggaran maka harus dihukum.

"Protokolnya sudah jelas dan bekerja dengan baik," kata Gravina usai menggelar pertemuan dengan menteri olahraga Italia, Vincenzo Spadafora guna membahas klaim Napoli yang dilarang bepergian oleh otoritas lokal.

"Saya tidak mengerti apabila protokol tersebut tidak bekerja dengan baik di masa depan. Kita harus hidup berdampingan dengan pandemi ini dan bersikap serta bertanggung jawab untuk mengakhiri musim ini dengan cara sebaik mungkin."

"Siapa pun yang mengatakan kami tidak bertanggung jawab atau kami tidak peduli dengan kesehatan masyarakat, itu omong kosong. Kami yakin protokolnya sudah adil dan jika ada yang membuat kesalahan, maka harus menerima konsekuensinya."

Napoli diprediksi akan menerima kekalahan WO (3-0) dari Juventus sebagai konsekuensi dari tidak menghadiri pertandingan di Allianz Stadium, namun punya kesempatan untuk melakukan banding.

No comments:

Post a Comment