berita bola - Jurgen Klopp merasa pilu Liverpool menderita kekalahan sedemikian besar dari tim sekelas Aston Villa.
Manajer Liverpool Jurgen Klopp mulai agak cemas, timnya bisa kena bantai lagi jika tidak segera bereaksi dengan tepat pascapembantaian 7-2 oleh Aston Villa Minggu malam lalu.
Secara mencengangkan, The Reds diluluhlantakkan anak-anak Villans, yang memberondong gawang sang juara bertahan tujuh kali di tengah upaya untuk mempertahankan gelar juara Liga Primer Inggris mereka musim ini.
Klopp menegaskan, dia tidak bisa berkata apa-apa lagi selepas laga, dia pun enggan marah-marah terhadap anak-anak didiknya. Namun, pria Jerman itu menuntut agar skuadnya bisa memberi respons positif ketika menghadapi pertandingan berikutnya.
"Pertama dan yang terpenting, selamat untuk Aston Villa karena mereka benar-benar pantas mendapatkan hasil itu," tutur Klopp kepada reporter seusai pertandingan.
"Tidak ada yang bisa saya katakan malam ini, yang itu bisa membantu hasil di laga ini. Jadi, kenapa saya harus marah besar?" lanjutnya.
"Apakah ini hanya sekali? Saya ingin berpikir begitu, akan tetapi buktinya akan ada [laga-laga seperti ini] dalam beberapa pekan atau bulan ke depan. Pertandingan [dengan hasil] seperti ini harusnya tidak terjadi, 100 persen," tegasnya.
"Saya tidak pernah berpikir kalah sebesar itu. Ini bukan kekalahan pribadi, tapi ini adalah kekalahan yang sangat parah," imbuh Klopp.
"Sungguh penting bagaimana kami bereaksi. Satu-satunya masalah adalah kami tidak bisa bereaksi esok. Para pemain ini sangat kritis terhadap diri sendiri dan mereka tahu semua pemain memiliki andil dalam hasil ini," jelasnya.
"Kami harus berurusan dengan hasil ini dan kami akan berurusan dengan hasil ini," pungkas sang manajer.
Di pertandingan berikutnya, Liverpool akan memainkan Derby Merseyside dengan melawat ke markas Everton, tim yang sedang berapi-rapi menyusul sapu bersih seluruh empat laga yang dilalui mereka dengan kemenangan.
No comments:
Post a Comment