berita bola - Pogba mengatakan itu saat bertugas membela tim nasional Prancis dan pernyataannya tersebut kembali memanaskan spekulasi masa depannya.
Paul Pogba mengakui bahwa “adalah mimpi” bagi dia untuk memperkuat Real Madrid suatu hari nanti, selagi tak ketinggalan membahas situasi kontraknya di Manchester United.
Masa depan Pogba telah sering diperbincangankan dalam beberapa tahun terakhir, terlepas ia yang kerap mendapat kritik atas performa dan kebugarannya di Old Trafford.
United rela membayar 89 juta poundsterling untuk memulangkan sang gelandang dari Juventus pada 2016, namun sejak itu kesulitan menjawab label harga yang mahal tersebut.
Pemain 27 tahun itu kerap jadi kambing hitam ketika timnya kalah atau tampil buruk, dan tampak telah mencapai itik jenuh di pengujung musim 2018/19.
Pogba bahkan terbuka untuk menyambut tantangan baru di musim panas 2019, dengan Madrid digadang-gadang sebagai destinasi berikutnya, namun Ole Gunnar Solskjaer kemudian masuk dan meyakinkannya untuk terus bertahan.
Adapun cedera engkel serius pada musim lalu membuat pemain Prancis itu minim kontribusi, dan baru pada Juni kemarin ia bisa mencoba untuk mengembalikan performa terbaiknya.
Pemenang Piala Dunia itu lantas memainkan peran penting di balik kesuksesan timnya finis ketiga di gelaran musim lalu, namun sekali lagi jadi sorotan di awal musim baru sebagaimana The Red Devils hanya sanggup meraih tiga poin dari tiga pertandingan perdana di liga.
Dilaporkan, pelatih Madrid Zinedine Zidane tetap mengagumi sang gelandang, dan Pogba sendiri membuka pintu untuk transfer setelah Prancis menang 7-1 melawan Ukraina di jeda internasional bulan ini.
Kepada wartawan, Pogba mengatakan: “Kita semua mendengar banyak hal yang jadi spekulasi. Apa yang harus dikatakan? Ya, semua pesepakbola akan senang bermain untuk Real Madrid. Itu mungkin jadi sebuah impian.
“Itu merupakan mimpi saya, mengapa tidak suatu hari nanti? Namun saya bermain untuk Manchester United dan saya cinta klub saya. Saya memperkuat Manchester United, saya bersenang-senang dan saya ingin melakukan segalanya untuk mengembalikan klub itu ke tempat yang semestinya.
“Saya akan mengerahkan yang terbaik, seperti rekan-rekan saya yang lain.”
Pogba, yang memasuki tahun terakhir di kontraknya di Old Trafford, menjelaskan bahwa ia belum ditawari perpanjangan, meski United punya opsi untuk memperpanjangnya sampai 12 bulan lainnya.
“Saya belum bicara dengan Ed Woodward [wakil pimpinan United],” lanjutnya. “Kita belum membicarakan soal perpanjangan kontrak. Untuk saat ini, saya di Manchester dan saya fokus untuk kembali ke performa terbaik saya.
“Saya pikir akan ada momen ketika pihak klub bakal datang dan berbicara dengan saya dan mungkin menawarkan sesuatu, mungkin juga tidak. Sejauh ini, tidak ada apa pun yang terjadi. Saya tidak bisa memberi tahu kalian soal sesuatu yang tidak saya ketahui.”
No comments:
Post a Comment