berita bola - Chelsea berhasil menambah daya gedor untuk musim depan dengan menggaet bintang RB Leipzig Timo Werner.
Penyerang andalan RB Leipzig Timo Werner dipastikan bakal berkostum tim raksasa Liga Primer Inggris Chelsea pada musim depan.
Nama Werner memang sudah lama dihubungkan dengan the Blues setelah sebelumnya beredar spekulasi yang menyebutkan tim asal London tersebut bersedia menebus klausul bebas kontrak sang bintang yang diyakini menyentuh angka €53 juta.
Kedatangan Werner jelas akan menambah kualitas lini depan Frank Lampard yang selama ini bertumpu kepada Tammy Abraham dan Olivier Giroud.
Transfer ini seakan-akan menyempurnakan pergerakan Chelsea yang sebelumnya telah mengamankan jasa bintang Ajax Amsterdam Hakim Ziyech yang memaksa the Blues menggelontorkan dana hingga €40 juta ditambah bonus lainnya.
"Saya senang bergabung ke Chelsea, ini momen membanggakan bagi saya. Setelah empat tahun yang fantastis, tentu saja saya ingin berterima kasih pada RB Leipzig, klub dan fans, kalian akan selamanya ada di hati saya," tutur Werner di kutip dari laman resmi Chelsea.
"Saya menantikan musim depan dengan rekan tim, manajer yang baru dan tentu saja fans Chelsea. Bersama kita bisa meraih kesuksesan di masa depan."
Werner yang juga bisa beroperasi di sektor kiri serangan memang menjadi salah satu penyerang tengah yang paling diburu di Eropa dan sejauh ini telah mengemas 26 gol dari 32 laga Bundesliga. Secara total, pemain yang memiliki tinggi 181cm tersebut telah mengoleksi 32 gol dari 43 pertandingan di semua kompetisi.
Keberhasilan Chelsea memboyong Werner ke London juga seolah-olah mengukuhkan proyek besar Lampard yang mengandalkan kemampuan tenaga-tenaga muda. Nama Ziyech dan Werner bakal bersanding dengan para bintang muda the Blues lainnya seperti Christian Pulisic, Callum Hudson-Odoi, dan tentu saja Billy Gilmour ditambah sederet calon bintang masa depan lainnya.
Sementara itu direktur olahraga Marino Granovskaia mengeluarkan puja-puji terhadap pemain yang baru didapatkannya.
"Kami sangat gembira Timo Werner memilih Chelsea. Dia pemain yang diidamkan di seluruh Eropa dan itu bukan kejutan," ujarnya.
"Dia adalah perpaduan yang jarang antara pemain muda, menjanjikan, sudah mengukuhkan diri dan telah memberi bukti. Kami tidak sabar untuk menanti kedatangannya, tetapi hingga saat itu datang kami berharap yang terbaik bagi Timo dan RB Leipzig di sisa kompetisi."
No comments:
Post a Comment