Wednesday, January 27, 2021

"Saya Punya Kisah Manis Di Sana" - Oscar Berharap Bisa Pulang Ke Chelsea

 

berita bola - Oscar mengaku punya kenangan bagus dari waktunya di Stamford Bridge dan berharap untuk memiliki kesempatan lainnya.

Mantan gelandang Chelsea Oscar punya keinginan untuk sekali lagi memperkuat The Blues sebelum kariernya berakhir.

Oscar pernah memperkuat Chelsea antara 2012 dan 2017 setelah mengamankan kepindahan ke Inggris dari klub Brasil Internacional. Selama waktunya di sana, ia memenangkan dua gelar Liga Primer, selain Piala Liga dan Liga Europa.

Secara keseluruhan, Oscar mencatatkan 203 penampilan untuk Chelsea, mencetak 38 gol, sebelum kemudian merapat ke klub Tiongkok Shanghai SIPG di angka 60 juta poundsterling.

Oscar sempat menjelaskan bahwa kepindahannya ke Tiongkok itu demi menghidupi seluruh keluarganya, terlebih setelah melihat ibunya membesarkannya dan saudara-saudaranya sendirian menyusul kematian sang ayah. Namun ketika waktunya tepat, ia berharap untuk pulang ke Chelsea, klub yang punya banyak kenangan dengannya.

“Saya tidak terpikir untuk meninggalkan Tiongkok,” buka gelandang 29 tahun itu kepada Yellow and Green Football. “Ada proyek luar biasa buat saya di sini - namun, untuk mengakhiri karier, saya ingin pulang ke Chelsea.

“Saya membangun kisah manis di sana dan pergi ke Liga Primer di usia yang sangat muda, di waktu ketika para suporter tidak terlalu mempercayai pemain asal Brasil. Saya membantu mengubah itu. Saya akan sedikit lebih tua ketika saya mencoba untuk kembali pindah namun, selama saya bermain sangat baik, dengan statistik yang bagus, saya masih merasa bisa memperoleh tempat di Chelsea.”

Dia menambahkan: “Saya bisa menggunakan semua wawancara ini dengan membicarakn momen bagus dan kenangan yang saya nikmati di Chelsea, namun saya punya dua hal lain yang paling saya apresiasi: hat-trick pertama saya, melawan MK Dons, dan pertandingan melawan Arsenal di mana saya tidak mencetak gol namun melakukan delapan tekel. Para suporter memberikan tepuk tangan ketika saya diganti dan itu terasa seperti saya mencetak hat-trick.”

Sebagai tambahan keinginannya untuk pulang ke Chelsea, Oscar berharap bisa kembali memperkuat tim nasional Brasil.

Oscar tidak lagi bermain untuk Brasil sejak 2015, setelah mengukir 48 caps dan 12 gol, namun sang playmaker tidak putus harapan.

“Itu menjadikannya semakin sulit untuk kembali ke Selecao, tapi saya siap jika tim itu membutuhkan saya,” tambah Oscar. “Tentu saja, itu adalah mimpi saya, namun saya paham bahwa itu lebih sulit sekarang.”

Oscar masih terikat kontrak dengan klubnya saat ini hingga 30 November 2024.

No comments:

Post a Comment