Tuesday, January 5, 2021

AC Milan Versus Juventus, Siapa Yang Didukung Filippo Inzaghi?


 berita bola - Pelatih Benevento tersebut juga menyesali kekalahan timnya dari Milan yang ia sebut memberi hadiah dua gol kepada Rossoneri.

Pelatih Benevento, Filippo Inzaghi, menatap salah satu pertandingan krusial Serie A Italia musim ini ketika AC Milan bertemu Juventus pada Kamis (7/1) dini hari.

Sosok asal Italia tersebut bersinar dengan kedua klub itu saat menjalani karier sebagai pemain, berstatus top skor Juve selama tiga musim dalam empat tahun sebelum hengkang ke Milan dan bertahan selama 11 tahun.

Siapa yang didukung Inzaghi dalam laga nanti? "Jelas Milan, karena klub itu telah memberi saya banyak hal. Saya berada di sana selama 15 tahun, ada ikatan spesial," ujarnya kepada Sky Sports Italia.

Inzaghi melihat anak asuhnya dibekap Rossoneri yang bermain dengan sepuluh pemain dengan skor 2-0, ia menyanjung performa kiper Gianluigi Donnarumma yang membuat timnya tidak bisa berbuat banyak meski unggul jumlah pemain.

"Jika kami pergi dengan kekalahan melawan pemuncak klasemen dan menyesalinya, itu menunjukkan seberapa jauh kami berkembang," ujarnya.

"Kami menghadapi Donnarumma, kiper terbaik di Eropa menurut saya, dan tim yang memberikan segalanya. Ini mengecewakan, karena setelah performa yang bagus, Anda mengharap hasil yang berbeda.

"Kami baru di Serie A, jadi kemasukan gol naif seperti ini akan membantu kami dewasa. Kami tidak bisa menghadiahkan dua gol seperti itu ke Milan. Saya tidak bisa komplain, Benevento bermain luar biasa dan kami patut bangga.

"Bermain dari balakang berarti mengambil resiko, tetapi jika kami tidak berusaha memainkan bola dan menyerang, maka kami bisa mengucap selamat tinggal pada asa selamat (dari degradasi)."

No comments:

Post a Comment