Tuesday, January 26, 2021
Bersitegang Dengan Paulo Fonseca, Edin Dzeko Akan Tinggalkan AS Roma
berita bola - Dzeko bersitegang dengan Fonseca setelah pemecatan Gomber.
Edin Dzeko disebut-sebut akan meninggalkan AS Roma setelah ketegangannya dengan manajer Paulo Fonseca.
Striker asal Bosnia itu mengadakan pertemuan singkat dengan pelatih di markas klub, Trigoria, pada Senin (25/1) kemarin, tapi hal itu tidak mencairkan hubungan keduanya.
Awal ketegangan Dzeko dengan Fonseca adalah ketika Giallorossi disingkirkan Spezia di babak 16 besar Coppa Italia pada 19 Januari. Pemain berusia 34 tahun itu kabarnya bersitegang dengan sang pelatih terkait keputusan klub untuk memecat manajer Gianluca Gomber.
Ketegangan itu berdampak pada tidak masuknya Dzeko ke dalam skuad AS Roma ketika tim mengalahkan Spezia 4-3 di pertandingan Serie A Italia pada akhir pekan lalu. Fonseca tampak senang dengan kemenangan timnya, namun ia menolak memberi jawaban tentang Dzeko dalam sebuah konferensi pers usai pertandingan.
"Saya memahami rasa ingin tahu yang Anda miliki, tapi saya tidak ingin mengatakan apa-apa lagi," ujar Fonseca ketika diminta berkomentar tentang posisi Dzeko di klub.
"Saya sudah membicarakan ini kemarin, saya tidak ingin mengatakan aoa-apa lagi. Yang terpenting adalah apa yang kami lakukan di sini hari ini, kemenangan yang besar untuk tim."
"Saya murni fokus pada tim saya. Sulit untuk melihat bahwa Roma diperlakukan berbeda di media--bukan Fonseca, tapi Roma--bertindak seolah-olah kami berada di urutan terbawah. Saya pikir Roma pantas mendapatkan lebih banyak rasa hormat. Saya tidak memperhatikan media. Saya hanya fokus pada pekerjaan saya."
Ditanya tentang selebrasi gol penentu kemenangan yang dicetak Lorenzo Pellegrini, Fonseca menjawab: "Itu adalah momen yang emosional. Akan menjadi ketidakadilan jika tidak memenangkan pertandingan ini, karena kami pantas menang sepenuhnya, dan itu adalah momen ketika kami membuktikan kalau kami semua bersama-sama."
Dzeko sebenarnya kembali ke Trigoia, namun ia tidak berlatih bersama rekan-rekannya yang lain. Ada besar kemungkinan mantan striker Manchester City itu akan absen di pertandingan kandang lawan Verona pada akhir pekan ini.
Saat ini, AS Roma berada di peringkat ketiga di klasemen sementara Serie A, dengan tertinggal enam poin di belakang sang pemuncak, AC Milan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment