Thursday, June 17, 2021
RESMI: Real Madrid Berpisah Dengan Sergio Ramos
berita bola - Bek berusia 35 tahun itu akan meninggalkan ibu kota Spanyol pada akhir musim ini setelah menjalani karier yang sarat prestasi.
Sergio Ramos meninggalkan Real Madrid, kabar tersebut kini telah dikonfirmasi oleh klub.
Los Blancos telah mengumumkan bahwa konferensi pers perpisahan sang kapten akan digelar pada Kamis (17/6) waktu Spanyol.
Kontrak bek tengah Spanyol itu akan habis pada akhir Juni ini dan sebelumnya dilaporkan Madrid bersedia untuk memberinya perpanjangan kontrak apabila mau menerima pemotongan gaji.
Namun, pemain berusia 35 tahun itu pada akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Santiago Bernabeu setelah menjalani 16 tahun karier di sana.
Sebuah pernyataan dari klub berbunyi: "Real Madrid CF mengumumkan bahwa besok, Kamis, 17 Juni, pukul 12:30, akan ada acara institusional penghormatan dan perpisahan kepada kapten kami Sergio Ramos, yang dihadiri presiden kami Florentino Perez."
"Sergio Ramos kemudian akan tampil di hadapan media dalam konferensi pers virtual."
Ramos membuat 21 penampilan di semua kompetisi bagi Madrid musim 2020/21, saat timnya finis kedua di klasemen akhir La Liga dan mencapai semi-final Liga Champions.
Sang kapten Madrid harus absen selama beberapa bulan sepanjang musim terakhirnya karena cedera. Ia mencetak dua gol di La Liga dan dua gol lainnya di Liga Champions.
Ramos bergabung dengan klub ibu kota Spanyol dari Sevilla pada 2005. Ia telah memainkan lebih dari 670 pertandingan bagi Madrid dan memenangkan lima gelar La Liga dan empat trofi Liga Champions.
Belum diketahui ke mana Ramos akan pindah. Manchester United dan Paris Saint-Germain sama-sama dihubungkan dengannya, namun sang pemain masih mungkin bertahan di La Liga karena mantan timnya, Sevilla juga dilaporkan telah menawarinya kontrak lima tahun.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment