Wednesday, June 23, 2021

Hadapi Inggris Di Babak 16 Besar Euro 2020, Joshua Kimmich Yakin Jerman Siap Tempur


 berita bola - Die Mannschaft telah memastikan langkah mereka untuk melaju ke fase gugur 2020, dan akan menghadapi Three Lions di babak 16 besar.

Pelatih kepala Jerman Joachim Low, kiper Manuel Neuer dan gelandang Joshua Kimmich sangat antusias dengan pertandingan kontra Inggris di Wembley pada babak 16 besar Euro 2020, Selasa (29/6) WIB.

Der Panzer lolos ke fase gugur setelah bermain imbang 2-2 dengan Hongaria pada pertandingan terakhir mereka di Grup F, Kamis (24/6) dini hari WIB.

Namun gol penyeimbang Leon Goretzka pada menit ke-84 membuat Jerman finis di peringkat kedua grup mereka, mengamankan satu tempat di babak 16 besar dan akan berhadapan dengan Three Lions.

Apa yang dikatakan?

Ditanya tentang pertandingan melawan Inggris, Kimmich menjawab: "Luar biasa. Tidak ada pertandingan yang lebih baik. Apakah itu perlu di babak 16 besar? Saya tidak yakin."

"Kami telah melakoni tiga pertandingan berbeda, dan kami pasti punya beberapa hal untuk diperbaiki. Kami ingin menunjukkan itu di Wembley."

Low menambahkan: "Ini adalah sorotan mutlak bagi kami untuk bermain melawan Inggris di Wembley. Kami akan bersiap dengan baik dan tentu saja akan tampil berbeda dari hari ini. Saya bisa menjanjikan itu."

"Kami lega bisa lolos sebagai runner-up grup, tentu saja itu menegangkan," kata Neuer.

"Inggris akan menjadi pertandingan yang sangat berbeda. Kami ingin melangkah lebih jauh, dan Wembley cocok untuk kami."

Persaingan klasik

Inggris dan Jerman sangat akrab di turnamen besar internasional, setelah saling berhadapan delapan kali di Piala Dunia dan Euro.

Delapan pertandingan itu adalah yang paling sering dimainkan Inggris dibanding melawan negara mana pun.

Terakhir kali Inggris mengalahan Jerman pada fase gugur turnamen besar adalah di final Piala Dunia 1966, ketika Three Lions mengalahkan Jerman Barat 4-2.

Jerman kemudian menyingkirkan Inggris dari Piala Dunia 1970, Piala Dunia 1990, Euro 1996 dan Piala Dunia 2010.

Kedua belah pihak sekarang akan berhadapan lagi di Wembley, pekan depan.

No comments:

Post a Comment