Friday, June 11, 2021

"Masa Bodoh Harga Harry Kane £120 Juta!" - Roy Keane Dorong Manchester United Beli Striker Tottenham Hotspur


 berita bola - Legenda Setan Merah itu ingin melihat kapten Inggris hijrah ke Old Trafford

Roy Keane mendorong Manchester United untuk menggelontorkan £120 Juta untuk memboyong Harry Kane, meski mengaku ragu akan kepemimpinan striker Tottenham Hotspur itu.

Kane semakin santer dikabarkan akan meninggalkan Spurs setelah The Lilywhites lagi-lagi mengakhiri musim tanpa trofi. Striker Inggris itu mengaku secara terbuka bahwa ia ingin memenangkan trofi tim terbesar di sepakbola.

Setan Merah adalah salah satu klub yang menjadi unggulan untuk membeli bomber 27 tahun itu, dan Keane akan senang jika itu terjadi namun juga mengkritisi satu aspek permainan yang harus dikembangkan Kane.

Kane kini bertugas menjadi kapten Tottenham dan Inggris, namun Keane merasa ia harus mengambil tanggung jawab lebih dengan memotivasi rekan setimnya jika ingin pantas mengenakan ban kapten.

"Satu-satunya hal yang perlu dikritisi dari Kane, ia punya kekurangan yang besar," ujar Keane kepada SkyBet.

"Saya pikir Kane adalah pemain hebat, semua klub harus mencoba membelinya, Manchester United wajib membelinya, masa bodoh jika perlu £120 Juta untuk mendapatkannya."

"Tapi saya merasa ia bukan pemimpin yang baik. Saya tidak pernah melihatnya memarahi siapa pun di Spurs. Saya tahu orang akan berkomentar 'kepribadiannya tidak seperti itu' atau 'mungkin ia melakukannya di ruang ganti'. Saya rasa tidak dan itu adalah persoalan besar."

"Anda boleh memimpin dengan bermain brilian. Tapi menurut saya, kadang saya ingin melihat sisi lain Kane, saya ingin melihatnya memarahi seseorang."

Kampiun teranyar Liga Primer Manchester City dikabarkan menjadi yang terdepan untuk membeli Kane, bahkan dari rival lokalnya, sementara Chelsea dan Liverpool juga diisukan tertarik.

Bomber subur itu juga menarik minat dari luar negeri dengan Real Madrid dan Paris Saint-Germain dilaporkan siap menawarkan jalan karier yang berbeda, namun Kane telah mengungkapkan keinginan untuk tetap di Liga Inggris.

Siapa pun yang berhasil mendapatkan tanda tangan Kane harus membayar mahar yang besar, dan itu mengeliminasi klub-klub besar yang terseok secara finansial gara-gara pandemi Covid-19.

United dan City memiliki kas untuk membayar mahal, namun Setan Merah memprioritaskan membeli Jadon Sancho dari Borussia Dortmund sementara The Citizen dikabarkan siap memboyong Jack Grealish dari Aston Villa.

Namun Kane bisa menggelembungkan nilai tawarnya jika tampil apik di Euro 2020, dengan dirinya diprediksi mesti memikul beban satu negara di pundaknya setelah meraih Sepatu Emas saat Inggris mencapai semi-final Piala Dunia tiga tahun lalu.

No comments:

Post a Comment