Sunday, August 15, 2021

Manchester City Dikritik Bos Liverpool Jurgen Klopp, Pep Guardiola: Tidak Terima? Sana Ke Pengadilan


 berita bola - Dua manajer top Liga Primer Inggris itu terlibat perbedaan pandangan soal transfer

Jika tidak terima dengan aktivitas belanja Manchester City, Pep Guardiola mempersilakan Liverpool dan Jurgen Klopp "ke pengadilan".

Klopp baru-baru ini mengklaim anggaran belanja Guardiola tak terbatas. Ia mengimplikasikan bahwa rekan satu profesinya itu mendapatkan keuntungan yang tidak adil. Namun Guardiola meyakini klub yang ia latih sudah menaati peraturan Financial Fair Play dan hanya menikmati hasil dari kepemilikan yang baik.

Kedua manajer adalah peraih empat Liga Primer Inggris terakhir (tiga bagi Guardiola dan satu bagi Klopp), sehingga rivalitas keduanya dianggap wajar.

"Beberapa pemilik mengincar keuntungan, pemilik kami tidak menginginkan keuntungan. Jadi mereka tidak berinvestasi di tim, sementara [pemilik] kami menginvestasikan apa yang bisa kami investasikan," ujar Guardiola.

"Sebelumnya hanya ada satu atau dua klub. Sekarang ada Chelsea bersama [Roman] Abramovich dan klub kami bersama Sheikh Mansour. Mereka ingin membeli sepakbola. Apa masalahnya? Kami dibatasi Financial Fair Play dan jika mereka tidak setuju [dengan belanja City] mereka boleh ke pengadilan dan membuat pernyataan."

"Kami membeli Jack Grealish karena kami menjual [pemain] dengan harga £60 juta jadi, pada akhinya, kami hanya memakai £40 juta. Kami sangat mengikuti peraturan. Di klub kami, para pemilik memang tidak ingin kehilangan uang tetapi mereka ingin belanja, jadi kami bisa melakukannya."

"Bertahun-tahun lalu, saat Manchester United memenangkan banyak gelar, itu karena mereka berbelanja lebih banyak dari klub lain. Ingat tidak? Saat itu Man city tak bisa melakukannya karena kami tidak dimiliki oleh pemilik yang sekarang."
Komentar apa yang membuat Guardiola jengkel?

Merujuk City, Klopp berkata: "Kami boleh membelanjakan uang yang kami dapatkan... mereka jelas tidak memiliki batas."

Rekrutan terbesar The Citizens adalah Grealish, yang belum lama ini diboyong dari Aston Villa seharga £100 juta, dan mereka dikabarkan masih mengincar striker mahal.

Guardiola telah melepaskan Sergio Aguero dan menjual Angelino, Jack Harrison, serta Lukas Nmecha.

Sementara itu Liverpool, telah membeli bek RB Leipzig Ibrahima Konate dengan mahar £36 juta, kehilangan Georginio Wijnaldum tanpa biaya transfer dan menjual beberapa pemain pelapis.

No comments:

Post a Comment