Tuesday, August 31, 2021

Cristiano Ronaldo Ke Manchester City - Mengapa Salah Satu Transfer Paling Mengejutkan Tidak Terjadi?


 berita bola - Dalam kurun waktu 48 jam, sepertinya bintang Portugal itu sedang dalam perjalanan ke Stadion Etihad, jadi bagaimana dia bisa berakhir di Man United?

Terlalu tua, terlalu mahal dan tidak cocok.

Dan lagi, entah bagaimana, Cristiano Ronaldo hampir berakhir sebagai pemain Manchester City.

Dalam waktu 48 jam yang gila, pemain internasional Portugal itu pertama kali tampaknya akan pindah ke Stadion Etihad, tapi pada akhirnya rival sekota mereka Manchester United justru yang mengumumkan bahwa Ronaldo pulang ke Old Trafford, Jumat (27/8) waktu setempat.

Tapi seberapa dekat Pep Guardiola benar-benar bisa mendapatkan tanda tangan pemenang Ballon d'Or lima kali tersebut ke skuadnya?

Sumber mengatakan kepada Goal bahwa Ronaldo sebenarnya pertama kali ditawari ke City pada awal jendela transfer, dengan agennya - Jorge Mendes - menghabiskan musim panas untuk mencoba mencari klub bagi kliennya, menyusul ucapan pemain berusia 36 tahun itu yang menjelaskan bahwa dia ingin pergi dari Juventus.

Mendes dipahami telah mendekati beberapa klub besar Eropa - termasuk dua tim Manchester - dalam upaya untuk menemukan pelamar yang dapat menawarkan apa yang dibutuhkan Ronaldo, tetapi tidak ada tim yang datang dengan penawaran.

City jelas berada dalam kondisi yang tepat untuk penyerang tersebut, menyusul kepergian pencetak gol terbanyak klub Sergio Aguero dengan status bebas transfer ke Barcelona.

Tapi, seperti yang sudah jelas sepanjang musim panas, striker Tottenham Hotspur Harry Kane yang menjadi target utama City sejak awal jendela transfer, juga tertarik untuk pindah ke juara Liga Primer itu.

Namun, memboyong Kane dari Spurs terbukti sulit karena saga transfer tersebut tak kunjung menemukan kata sepakat. Presiden Tottenham Daniel Levy menegaskan bahwa striker itu tidak dijual, dan enam hari sebelum batas waktu transfer, Kane mengakui bahwa dia akan berkomitmen di London utara.

Dengan Kane sudah tidak dapat lagi dibujuk, Mendes kembali beraksi. Pria asal Portugal itu memiliki hubungan baik dengan City, dengan klien-kliennya juga bermain di sana seperti Ruben Dias, Ederson, Joao Cancelo dan Bernardo Silva, dan dia ingin menambahkan Ronaldo ke grup tersebut.

Kali ini, City lebih terbuka untuk bernegosiasi dengan Ronaldo, terutama setelah menjadi jelas bahwa dia tertarik untuk pindah klub meskipun sebelumnya telah mengatakan bahwa dia tidak akan pernah bermain untuk rival sekota United.

Terlepas dari beberapa laporan bahwa negosiasi hampir disepakati, suara-suara yang datang ke Etihad sepanjang proses pembicaraan adalah "itu tidak mungkin".

Si Nyonya Tua menginginkan £24 juta ($34 juta) untuk CR7 agar terhindar dari kerugian, sementara City tidak mau membayar biaya untuk mengontraknya. United akhirnya membayar awal £13m ($18 juta), dengan tambahan hingga £7 juta ($9 juta), untuk menambahkannya ke lini depan mereka.

Sementara kembalinya Ronaldo ke Old Trafford adalah kisah yang romantis, kesepakatan apa pun antara City dan Ronaldo hanya akan membuat ketidaknyamanan, dan ada kekhawatiran di kedua belah pihak.

Eks Real Madrid itu akan berusia 37 tahun pada Februari mendatang dan karena itu dia tidak dianggap sebagai prospek jangka panjang, selain itu juga ada masalah tentang bagaimana ia akan mendapatkan peran di skuad.

Di luar lapangan, ada beberapa pemain berego besar di dalam ruang ganti City, dengan pemimpin seperti Fernandinho dan Dias ingin menjaga keseimbangan skuad.

Di lapangan, kesuksesan Guardiola di City telah dibangun karena kerja sama tim, dengan tekanan keras diberikan kepada penyerangnya untuk bisa berlari ke seluruh sisi.

Itulah sebagian alasan mengapa Guardiola mampu membawa City meraih gelar Liga Primer dan melaju ke final Liga Champions musim lalu meskipun Aguero sering absen.

“Jika tanpa bola, mereka harus berlari layaknya itu adalah menit terakhir dalam hidup mereka,” kata bos City itu dalam konferensi persnya menjelang kemenangan Sabtu atas Arsenal. “Saya tidak suka ketika saya melihat pemain yang tidak berlari. Saya tidak menyukainya sama sekali."

“Mereka harus meyakinkan saya mengapa rekan satu tim lainnya bisa berlari dan orang ini tidak bisa berlari. Jika dia meyakinkan saya tentang itu dan meyakinkan teman-temannya, mungkin. Jika dia tidak membuka ruang untuk yang lain, saya tidak mengerti teorinya.”

"Pria" yang dibicarakan Guardiola adalah contoh pemain yang tidak dia inginkan, meskipun beberapa orang percaya itu merujuk pada Ronaldo.

Jawabannya telah disampaikan tak lama sebelum jam 2 siang pada Jumat sore, ketika langkah Ronaldo selanjutnya masih belum diketahui, tapi itu semakin jelas bahwa kepindahan ke United akan segera terjadi. Dan dalam waktu setengah jam, City mengonfirmasi bahwa mereka tidak akan merekrutnya.

Selain kekhawatiran City, sumber mengatakan kepada Goal bahwa Ronaldo juga resah apakah dia benar-benar diinginkan oleh Guardiola setelah dia menolak kesempatan untuk mengontraknya lebih awal di jendela transfer.

Dan ketika United ketakutan dan tidak siap melihat CR7 mengenakan jersey biru langit milik rival sekota mereka, isi kepala Ronaldo terus dibayang-bayangi oleh komentar Sir Alex Ferguson, Rio Ferdinand, Patrice Evra dan Bruno Fernandes.

City kemudian tetap tanpa striker, dan dengan kurang dari 48 jam sampai jendela transfer ditutup, sumber mengatakan bahwa kesepakatan di menit-menit akhir tidak akan terjadi.

Dengan setidaknya 30 gol dalam 11 dari 12 musim terakhirnya, ada banyak alasan untuk percaya bahwa Ronaldo akan berdampak di Etihad. Itu juga berlaku di luar lapangan, dengan statusnya sebagai salah satu dari dua pesepakbola terbaik dalam satu generasi yang kemungkinan besar akan menarik minat orang-orang dari luar Manchester.

Tetapi ada juga alasan bahwa dia tidak pernah menjadi prioritas klub, dan itulah mengapa salah satu transfer paling mengejutkan sepanjang masa tidak pernah terjadi.

No comments:

Post a Comment