Monday, September 24, 2018
Kritik bagi Ronaldo-Messi yang Absen di Gala Penghargaan FIFA
Berita Bola - Mantan pelatih Top Fabio Capello tak senang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi melewatkan malam penghargaan FIFA. Ronaldo dan Messi dianggap kurang menghormati.
Keduan mega bintang sepakbola itu sama-sama tidak hadir dalam penghargaan FIFA yang di gelar di Royal Festival Hall London, Selasa 25/9/2018.
Messi pada awalnya berencana untuk datang. Namu, di saat terakhir striker sekaligus kapten Barcelona itu batal hadir karena masalah keluarga.
Sementara itu, Rnaldo memang tidak akan datang ke acara FIFA teesebut. Sekalipun, Ronaldo dinominasikan sebagai pemain terbaik Dunia bersama Luka Modric dan Mohamed salah.
Sebelumnya, Ronaldo juga tidak hadir di seremoni penghargaan Pemain terbaik UEFA. penghargaan yang akhirnya jatuh ke tangan Modric.
"Ini namanya kurang menghormati, mereka tidak datang,"sembur Capello saat di tanya Berita Bola. "Di Piala Oscar, mereka selalu ada. Mungkin saja karena sudah terlalu sering menang dan mereka tidak suka kalah."
"Anda harus tetap baik ketika Anda kalah, seperti saat anda menang,"sambung eks pelatih Madrid, juventus, AS Roma, Ac Milan, dan timnas Inggris itu.
Modric terpilih sebagai Pemain terbaik Dunia FiFA 2018, setelah membawa Real Madid memenangi Liga Champions dan mengantar Kroasia ke Final Piala Dunia. Kemenangan mantan pemain Tottenham Hotspur itu turut menyudahi duopoli Messi dan Ronaldo, yang sama-sama sudah memenangi penghargaan ini lima kali.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment